Menyadarkan Pentingnya Tablet Tambah Darah bagi Remaja Putri

Menyadarkan Pentingnya Tablet Tambah Darah bagi Remaja Putri

Long Iram, 03 Mei 2024: Dalam upaya meningkatkan kesadaran gizi di kalangan remaja putri, Dinas Kesehatan bersama Puskesmas dan SMA N 1 Long Iram menggelar kegiatan Aksi Bergizi yang menyoroti pentingnya tablet tambah darah bagi kesehatan remaja putri.

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pemahaman yang lebih baik tentang pentingnya asupan nutrisi yang seimbang, khususnya zat besi, dalam menjaga kesehatan remaja putri serta menekankan pentingnya peran gizi dalam perkembangan siswa. “Gizi yang cukup dan seimbang sangat penting bagi pertumbuhan dan perkembangan fisik serta mental siswa, terutama remaja putri yang sedang mengalami masa pubertas.

Kegiatan ini di mulai dengan senam bersama, sarapan bersama selanjutnya di isi dengan sesi penyuluhan oleh Ahli Gizi dan Tenaga Promkes Dinas Kesehatan Kab. Kutai Barat, yang memberikan informasi mengenai pentingnya zat besi bagi kesehatan remaja putri. “Kekurangan zat besi dapat menyebabkan anemia, kelelahan, dan gangguan konsentrasi, sehingga mengonsumsi tablet tambah darah secara teratur dapat menjadi salah satu solusi yang efektif.

Selain itu, para siswi juga diajak untuk berpartisipasi dalam kegiatan interaktif seperti kuis dan diskusi tentang cara meningkatkan asupan zat besi dalam pola makan sehari-hari.
Dengan demikian, melalui aksi bergizi ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya gizi dan kesehatan remaja putri di SMA N 1 Long Iram serta mendorong perubahan perilaku menuju gaya hidup yang lebih sehat.

dinkes2023
https://dinkes.kutaibaratkab.go.id

Leave a Reply